Desainer Fashion Indonesia Terbaik

10 Desainer Indonesia Yang Mendunia

Tak hanya terkenal dengan keindahan alamnya, Indonesia ternyata Juga terkenal melalui tren mode dunia karena memiliki desainer busana ternama yang sudah memperkenalkan Indonesia melalui karya nya ke kancah internasional.

Para desainer-desainer dibawah ini berhasil membuktikan kepada internasional bahwa Indonesia juga bisa berlomba dibidang fashion, mulai fashion baju,tas dan sepatu.

Selain itu karya mereka juga pernah digunakan oleh selebriti dunia dan tokoh-tokoh penting lainnya.

Indonesia harus bangga karena bisa memiliki fashion designer yang sudah diakui oleh dunia fashion, berkat desain fashion yang dibuat oleh mereka nama Indonesia menjadi terkenal.

Fashion Week Indonesia

Nama-nama desainer seperti Tex Saverio atau Arantxa Adi memang sudah tidak asing lagi di dunia fashion Internasional.

Daftar Desainer Terkenal Asal Indonesia

Dibawah ini adalah daftar desainer yang terkenal asal indonesia, Penasarankan dengan siapa saja nama-nama fashion designer Indonesia yang telah berhasil di dunia internasional sana? Yuk disimak baik-baik.

1.Arantxa Adi

Arantxa Adi adalah salah satu desainer celana jeans premium merek Internasional Citizens Of Humanity, merek jeans ini berasal dari New York Amerika Serikat.

Hasil karya dari Adi sangat detail dan Adi menjadi satu-satunya perancang yang ikut mendesain jeans internasional.

Desainer Arantxa Adi Asal Indonesia

2.Tex Saverio

Nama Tex Saverio memang sudah tidak asing lagi di dunia Fashion International, Namanya sendiri mulai terkenal diindonesia saat karya nya digunakan oleh Lady Gaga.

Pria yang lahir di Jakarta pada tanggal 24 agustus 1984 ini terkenal dengan kelihaian nya merancang busana khusus nya di busana pengantin wanita.

Gaun dia juga pernah digunakan oleh Jennifer Lawrence di Film The Hunger Game: Catching Fire, Selain itu ia juga pernah memenangkan penghargaan di Asia Fashion Award 2005.

Tex Saverio Desainer Mendunia Asal Indonesia

3.Harry Halim

Harry Halim adalah desainer busana asal Pontianak, Kalimantan Barat.

Ia telah meraih penghargaan Best Asian Designer Of The Year dalam Asian Fashion Young Designers yang diadakan oleh Daab sekitar tahun 2006, selain itu dia juga menjadi finalis dalam Mercedes Benz Asia Fashion Awards.

Tahun 2006, Harry Salim pindah ke paris untuk memulai debutnya pada Fall/Winter 2010 di Paris Fashion Week, setelah itu media Terkesan dengan karya nya maka dari itu dia pun mendapatkan jadwal resmi di Paris Fashion Week.

Designer Indonesia Harry Salim

4.Ghea S Pangabean

Ghea S Pangabean adalah perancang busana Indonesia yang memiliki keunikan tersendiri seperti corak etnik Indonesia yang selalu menghiasi rancangan dia.

Dia Terlahir Sebagai blesteran sunda-belanda, namun nyatanya ia sangat mencintai budaya Indonesia, maka dari itu dia memiliki keunikan corak etnik Indonesia disetiap karya nya.

Selain itu Ghea juga mendapatkan Peraih Apresiasi Aparel Award sebagai Indonesia Best Ready to Wear Designers 1987.

Desainer Wanita Terkenal Asal Indonesia

5.Biyan Wanaatmadja

Biyan Wanaatmadja adalah seorang desainer fashion terkenal dari Indonesia yang lahir disurabaya, Karya dari Biyan sendiri pernah digunakan oleh Bintang “Gossip Girl” Kelly Rutherford.

Desainer asal indonesia yang mendunia

6.Rinda Salmun

Selanjutnya ada Rinda Salmun seorang wanita cantik lulusan Institut Teknologi Bandung (ITB) peraih face of jade yang diadakan oleh Acer Liquid Jade sekaligus pernah berpartisipasi dalam London Fashion Week 2010 dalam show Fashion Maverick.

Nama Rinda Salmun sendiri mulai terkenal di Indonesia saat ia memulai debutnya di Jakarta fashion week Oktober 2013.

Karyanya yang berlabel Rinda Salmun sangat dicintai oleh warga London dan meraih kesuksesan disana, Rinda melanjutkan S2 Fashion Designer di Ravensbourne College of Design & Communication London, langkah yang ia ambil ternyata semakin membuka peluangnya untuk menjadi desainer profesional di luar negeri.

Selain Magang di London, Rinda juga sering mempromosikan karya nya melalui website yang memamerkan karya desainer terbaru, dan sekolah fashion.

Karyanya sendiri memiliki ciri khas seperti potongan geometris dengan warna-warna terang, kini dia dikenal sebagai desainer muda berbakat di Indonesia dan mancanegara.

Rinda Salmun Desainer Terkenal dari Indonesia

7.Ardistia Dwiasri

Ardistia adalah Founder dari Brand Ardistia New York yang karyanya sering muncul di majalah fashion premium seperti Vogue, Bazaar, Cosmopolitan, sampai New York Times.

Rancangan Ardistia dikenal dengan ciri khas Potongan Minimalis dengan gaya edgy, rancangan ini ternyata sangat disukai oleh pecinta mode di New York, Ardistia meraih gelar Bachelor of Science dan Master dalam bidang Industrial and Manufacturing Engineering dari Northeastern University, Boston.

Ardistia sendiri belajar fashion di Parsons The New School for Design, New York. Saat ini labelnya sudah berjalan sejak tahun 2007 dan sudah dipasarkan di beberapa kota Amerika, Kanada, Eropa dan Asia.

Banyak sekali penghargaan yang sudah didapat oleh Ardistia seperti Penghargaan Pemenang Biore/Gen Art Fashion Award pada bulan Oktober 2007. Selain itu pada tahun 2007 ia juga masuk nominasi Ready to Wear dari Gen Art Styles.

Desainer Muda Asal Indonesia

8.Auguste Soesastro

Auguste Soesastro adalah seorang perancang busana Indonesia yang sudah berkecimpung didunia internasional untuk memperkenalkan karyanya.

Auguste pernah bekerja sama dengan Ralph Rucci sebelum meluncurkan koleksi perdana nya pada Tahun 2009 di New York Fashion Week.

Auguste tetap cinta Indonesia walaupun sudah terkenal dengan karya-karyanya, ia bahkan menamai koleksinya dengan sebutan Kraton dan Kromo.

Desain dari karyanya selalu menampilkan siluet minimalis yang berstruktur dan penggunaan material yang berkualitas.

Auguste Soesastro Desainer Asal Indonesia

9.Nancy Go

Selanjutnya ada Nancy Go desainer Indonesia yang lahir di Brazil ini mempunyai merek tas Bagteria, tas tangan unik yang bertaburan Kristal Swarovski ini sudah lama berkecimpung didunia fashion.

Sudah banyak gerai tas Bagteria yang tersebar di Indonesia dan seluruh dunia, Emma Thompson, Paris Hilton, Audrey Tautou, Blake Lively, dan Putri Zara Phillips adalah beberapa nama yang gemar memakai tas Bagteria.

Tas Bagteria pernah diliput dalam majalah L’Officiel, Harper’s Bazaar, dan Vogue, saat ini Nancy sedang berencana memperluas Butik Bagteria di Negara lain.

Desainer yang terkenal dari indonesia

10.Peggy Hartanto

Desainer asal indonesia yang mendunia

Yang terakhir ada Peggy Hartanto perempuan cantik ini adalah desainer baju yang berasal dari Surabaya, namanya dikenal sebagai High End Ready To Wear, setelah dia menyelesaikan pendidikannya di Raffles College of Design and Commerce Sydney, Australia.

Dia langsung bekerja di label fashion Australia Collette Dinnigan, selain itu Peggy juga pernah meraih gelar Fashion of Design and Commerce dan menjadi mahasiswa terbaik di Raffles College di Sydney.

Pada tahun 2011 dia mulai mengeluarkan merek desain atas namanya sendiri, rancangannya sendiri sudah banyak dipakai oleh selebritis amerika Serikat seperti Bella Thorne, Giuliana Rancic, dan Odette Annable.

Selain itu Gigi Hadid juga pernah memakai rancangan dari Peggy Hartanto. 

Penutup

Nah itulah nama-nama perancang busana Indonesia, mereka mengenalkan Indonesia kepada dunia luar melalui karya busananya.

Kita harus bangga dengan karya dan perjuangan mereka, sebenarnya masih banyak nama fashion designer Indonesia yang lain, Cuma saya rangkum sebanyak 10 nama saja.